Buka konten ini
BATAM (BP) – Suasana penuh kebersamaan terasa di RW 23 TPA Punggur, Kabil, Nongsa, Jumat (14/3), saat Batam Pos bersama Pilar Development menggelar kegiatan berbagi iftar Ramadan.
Sebanyak 150 paket makanan dan takjil dibagikan kepada warga setempat yang menyambutnya dengan antusias.
Direktur Batam Pos, Muhammad Iqbal, mengatakan bahwa kegiatan berbagi ini merupakan bagian dari program rutin Batam Pos setiap bulan Ramadan. Melalui sinergi dengan berbagai mitra dan relasi, Batam Pos berkomitmen terus berbagi dengan masyarakat Kota Batam.
“Ini merupakan program berbagi dari Batam Pos yang rutin dilakukan setiap Ramadan, dengan melibatkan relasi dan mitra kami agar semakin banyak masyarakat yang merasakan manfaatnya,” ujarnya. Ia juga berharap kegiatan ini menjadi inspirasi bagi masyarakat untuk saling berbagi rezeki, terutama di bulan suci Ramadan yang penuh berkah.
“Bulan Ramadan adalah momentum terbaik untuk mempererat kebersamaan dan kepedulian. Melalui kegiatan ini, kami ingin membuka pintu bagi lebih banyak orang untuk ikut berbagi,” tambahnya.
Ketua LPM Kabil, Kasmo, menyampaikan apresiasi atas inisiatif Batam Pos dalam kegiatan sosial ini. Sebagai media terbesar di Kepulauan Riau, ia berharap Batam Pos tidak hanya berkontribusi dalam kegiatan sosial, tetapi juga tetap menghadirkan berita yang berkualitas bagi masyarakat Batam dan sekitarnya.
“Semoga kegiatan ini membawa manfaat bagi masyarakat, dan Batam Pos terus menjadi sumber informasi yang terpercaya bagi warga Batam dan Kepri,”ujarnya.
Kegiatan berbagi iftar Ramadan ini tidak hanya menjadi ajang berbagi rezeki, tetapi juga memperkuat tali silaturahmi media, dunia usaha, dan masyarakat.
Diharapkan inisiatif semacam ini dapat terus berlangsung di masa mendatang, membawa lebih banyak kebahagiaan dan keberkahan bagi mereka yang membutuhkan. (*)
Reporter : AZIS MAULANA
Editor : GALIH ADI SAPUTRO