Buka konten ini

JAKARTA (BP) – Victoria Beckham menyampaikan pernyataan publik mengenai keluarganya di tengah sorotan atas keretakan hubungannya dengan Brooklyn Beckham.
Dilansir dari laman USA Today pada Kamis (29/1), Pernyataan tersebut disampaikan saat ia menerima penghargaan bergengsi dari pemerintah Prancis.
Diketahui bahwa momen tersebut menarik perhatian karena berlangsung di tengah konflik keluarga yang tengah menjadi konsumsi publik.
Desainer asal Inggris itu dianugerahi gelar Ksatria Ordo Seni dan Sastra oleh Kementerian Kebudayaan Prancis.
Penghargaan tersebut diberikan atas kontribusinya yang panjang dan signifikan dalam industri mode global.
Dalam kesempatan tersebut, Victoria menyampaikan rasa terima kasih kepada keluarga serta suaminya, David Beckham.
Melalui unggahan di Instagram, Victoria menyebut David Beckham sebagai suami sekaligus pendukung awal dalam perjalanan kariernya.
Ia juga mengungkapkan kekagumannya terhadap dunia mode Prancis yang memperlakukan mode sebagai bentuk seni.
Victoria menilai pengakuan tersebut sebagai kehormatan yang mencerminkan dedikasi selama beberapa dekade. Unggahan tersebut mendapat dukungan dari anak-anaknya, termasuk putrinya yang berusia 14 tahun serta Romeo Beckham. Namun, tidak ada respons publik dari Brooklyn Beckham dalam unggahan tersebut.
Hal ini memperkuat spekulasi mengenai hubungan Victoria dengan putra sulungnya yang tengah merenggang. (*)
Reporter : JP Group
Editor : GUSTIA BENNY