Buka konten ini

JAKARTA (BP) – Sepanjang 2025, cukup banyak atlet binaan PB Djarum yang meraih prestasi. Total, senilai Rp 512.7000.000 dikucurkan Bakti Olahraga Djarum Foundation.
Berbagai capaian tersebut diantaranya ialah Juara Kejurnas PBSI 2025 tunggal putri, ganda putri, ganda campuran, atlet peringkat 15 dan 39 BWF per 31 Desember 2025. Apresiasi juga diberikan kepada 47 atlet berprestasi 2025 U-17 dan U-19, serta Atlet Muda PB Djarum Berprestasi Terbaik 2025 Salsabila Zahra Aulia.
Manajer Tim PB Djarum, Fung Permadi menilai, prestasi para atlet melegakan karena regenerasi terus berjalan. Menurutnya, PB Djarum proaktif mencari dan membentuk talenta muda sejak tahap awal.
Fung menuturkan, bakat atlet sekitar 50 persen banyak ditemukan saat Audisi Umum. “Selain itu juga memantau bakat dari pertandingan di kejuaraan,’’ ujar Fung di XXI Lounge Plaza Senayan, Jakarta, Rabu (28/1).
Sedangkan untuk sektor ganda, sumber utamanya dari pemain tunggal yang progresnya kurang baik untik bergeser ke ganda. “Lalu dari turnamen. Dan pelatih punya network dari klub lain bisa menyodorkan untuk latihan bersama dulu,” tuturnya.
Salsabila Zahra Aulia, didaulat sebagai atlet muda PB Djarum berprestasi di 2025 berkat kesuksesan mempersembahkan tiga gelar juara di Sirnas A (ganda taruna campuran dan ganda putri), Sirnas C (ganda taruna campuran), Sirnas Polytron Muria Cup (ganda taruna putri), Sirnas Premier (ganda taruna campuran), dan dua gelar juara di Kejurnas PBSI 2025 (ganda taruna campuran dan ganda putri).
Salsabila bersyukur dan tidak menyangka mendapatkan penghargaan. “Kunci kemenangan ada di kerja keras dan latihan. Ke depannya saya ingin terus meningkatkan performa dan menargetkan prestasi yang lebih tinggi di level internasional,” bebernya. (*)
Reporter : JP GROUP
Editor : PUTUT ARIYO