Buka konten ini

JAKARTA (BP) – Polres Metro Jakarta Selatan (Jaksel) memastikan bahwa musisi Reza ’Arap’ Oktovian sudah memenuhi panggilan untuk dimintai keterangan pada Senin malam (26/1). Dia menjalani pemeriksaan mulai pukul 23.00 WIB sampai Selasa dini hari (27/1).
Kasat Reskrim Polres Metro Jaksel AKBP Iskandarsyah menyampaikan bahwa pemeriksaan Arap berkaitan dengan kematian selebgram Lula Lahfah. Dalam pemeriksaan itu, penyidik menanyakan beberapa hal kepada Arap. Lebih kurang 30 pertanyaan telah dijawab oleh pria yang juga YouTuber tersebut.
”Pemeriksaan berlangsung sampai jam 03.46 WIB,” ungkap Iskandarsyah saat dikonfirmasi oleh awak media.
Pemeriksaan terhadap Arap dinilai penting oleh polisi. Mengingat penyelidikan atas kematian Lula masih berlangsung. Sehingga penyidik perlu keterangan dari semua pihak terkait untuk memastikan ada tidaknya unsur pelanggaran pidana dalam kematian tersebut.
Sebagaimana telah disampaikan oleh Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto, Lula ditemukan meninggal dunia pada Jumat malam (23/1). Informasi tersebut pertama kali beredar di media sosial. Polisi kemudian mengkonfirmasi bahwa pihak apartemen tempat Lula tinggal memang melapor kepada polisi.
Berdasar kesaksian beberapa orang dekat Lula yang disampaikan kepada pihak kepolisian, perempuan berusia 26 tahun itu meninggal dunia dalam keadaan sakit. Belum lama, Lula baru saja menjalani operasi. Dia juga baru saja berobat ke salah satu rumah sakit di Jakarta.
”Karena korban, almarhumah itu, habis operasi batu ginjal. Tanggalnya lagi dicek ke RSPI. Habis operasi batu ginjal, sama asam lambung akut,” ucap Budi kepada awak media.
Kondisi kesehatan Lula juga menjadi concern pihak Polres Metro Jaksel. Polisi akan mendalami penyakit yang diderita oleh Lula sebelum akhirnya ditemukan meninggal dunia. Untuk itu, pihaknya memerlukan keterangan dari beberapa saksi termasuk Arap.
Pendalaman masih terus berlangsung meski pihak keluarga Lula menolak dilakukan visum dan otopsi terhadap jenazah perempuan berusia 26 tahun tersebut. Polda Metro Jaya memastikan bahwa Polres Metro Jaksel akan mengungkap fakta di balik meninggalnya Lula. (***)
Reporter : JP Group
Editor : GUSTIA BENNY