Buka konten ini
KARIMUN (BP) – KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun, Selasa (21/1) menerima coorporate social responsibility (CSR) dalam bentuk life jacket sebanyak 200 unit. Bantuan ini diserahkan oleh PT Pelayaran Nasional (Pelnas) Selamat Lestari dalam rangka mendukung program kampanye keselamatan bersama dalam pelayaran.
Kepala KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun, Captain Supendi, mengatakan, penyerahan life jacket dari PT Pelnas Selamat Lestari kepada pihaknya merupakan bentuk dukungan dalam kampanye keselamatan bersama yang merupakan program dari Kementerian Perhubungan.
’’Penyerahan life jacket dari perusahaan Pelnas Selamat Lestari kepada KSOP dan nantinya akan kita serahkan kepada yang membutuhkan merupakan suatu bentuk kepedulian dari perusahaan kepada sesama pengguna laut. Selain itu, perusahaan pelayaran juga ikut mensukseskan program kampanye keselamatan bersama,’’ ujarnya.
Memang, kata Supendi, dalam beberapa hari ini pihak KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun melihat para pengguna kelautan, khususnya nelayan banyak yang turun ke laut tidak menggunakan life jacket. Untuk itu dengan adanya 200 life jacket ini nantinya akan didistribusikan kepada pihak yang membutuhkan, salah satunya nelayan di Karimun.
’’Kita dari KSOP juga banyak menerima permintaan dari nelayan yang membutuhkan life jacket. Karena, pentingnya life jacket sebagai pertahanan di laut untuk mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Untuk itu, kita akan segera menyalurkan bantuan life jacket dari perusahaan pelayaran ini kepada nelayan yanh ada di wilayah kerja KSOP Kelas I Tanjungbalai Karimun,’’ ungkapnya.
Momen penyerahan bantuan life jacket ini, tambah Supendi, memang tepat dengan kondisi cuaca yang kurang bagus di Kabupaten Karimun saat ini. Sehingga, dengan didistribusikan life jacket ini dapat membantu keselamatan para nelayan ketika turun ke laut menangkap ikan.
Sementara itu, perwakilan PT Pelnas Selamat Lestari, Sumarsono, menyebutkan, bantuan 200 unit life jacket ini sebagai bentuk kepedulian perusahaan kepada masyarakat yang biasa menggunakan laut sebagai tempat beraktivitas sehari-hari.
’’Selain ikut berperan aktif dalam program kampanye keselamatan bersama, juga berharap bisa mencegah terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan ketika pengguna berada di laut,’’ terangnya. (*)
Reporter : Sandi Pramosinto
Editor : Iman Wachyudi