Buka konten ini
BATAM (BP) – Beragam peristiwa menarik terjadi di Kota Batam sepanjang pekan ini. Program makan bergizi gratis di SDN 10 Bengkong menjadi sorotan pada awal pekan, Senin (6/1). Uji coba ini merupakan langkah awal Pemerintah Republik Indonesia untuk meningkatkan kualitas kesehatan dan pendidikan anak-anak di Batam.
Sementara itu, Masjid Agung Raja Hamidah di kawasan Batam Center kini tampil lebih megah setelah direvitalisasi oleh Pemerintah Kota Batam. Masjid ini digadang-gadang menjadi salah satu destinasi wisata religi andalan Kota Batam, memberikan daya tarik baru bagi warga maupun wisatawan yang berkunjung.
Pada Rabu (8/1), Tim Terpadu Kota Batam yang terdiri dari Satpol PP, Kepolisian, Ditpam BP Batam, dan TNI melakukan penertiban bangunan di kawasan Tembesi Tower. Penertiban dilakukan untuk menjaga ketertiban dan legalitas penggunaan lahan di wilayah tersebut.
Tak hanya itu, isu sosial juga mencuat pekan ini.
Sebanyak 129 Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang dideportasi dari Malaysia tiba di Pelabuhan Internasional Batam Center pada Kamis (9/1). Para PMI ini langsung didata oleh petugas dari BP3MI Kepulauan Riau untuk memastikan kelengkapan administrasi dan keberlanjutan proses pemulangan mereka ke daerah asal.
Hujan deras yang mengguyur Kota Batam, Jumat (10/1), menyebabkan genangan air di beberapa ruas jalan utama, termasuk di Jalan Engku Putri. Pengendara terpaksa berjalan pelan untuk menghindari genangan air yang cukup tinggi akibat hujan yang juga disertai angin kencang.
Mengakhiri pekan, atraksi penyelamatan sandera oleh prajurit Yonif 136/TS mewarnai acara serah terima jabatan Komandan Yonif 136/TS, dari Letkol Inf Gede Agus Dian Pringgana kepada Mayor Inf Bayu Hanuranto Wicaksono. Aksi ini menampilkan profesionalisme prajurit. (*)
Reporter : fiska juanda
Editor : Mohammad TAHANG