Buka konten ini
Nurul Qomar, komedian dan politisi tutup usia pada Rabu (8/1) lalu di RSUD Tangerang. Qomar meninggal di suia 64 tahun.
Menurut keterangan keluarganya, Nurul Qomar yang merupakan politisi dari Partai Amanat Nasional (PAN) meninggal setelah berjuang melawan kanker usus yang dideritanya sejak tahun 2021 silam.
Keluarganya pun mengaku perjuangan Nurul Qomar atau biasa disapa dengan Abah Qomar sangat luar biasa. Ketika di tahun 2021 divonis dokter mengidap kanker usus stadium 4C, dengan penuh tekad Nurul Qomar melakukan pengobatan dan menjalani kemoterapi hingga 12 kali.
”Perjuangan Abah melawan sel kanker sangat luar biasa,” ujar Arya Bahupringga, salah satu anak Nurul Qomar saat ditemui di rumah duka.
’’Sel kanker yang ada di tubuh almarhum sebenarnya sudah cukup lama. Pada 2021 silam, Abah Qomar sempat divonis menderita kanker stadium 4C. Abah sangat bersemangat melakukan pengobatan hingga 12 kali menjalani kemoterapi,’’ cerita Arya.
Setelah melakukan serangkaian kemoterapi, sel kanker yang ada di tubuhnya tidak lagi terdeteksi. Abah Qomar pun kembali melakukan aktivitas sebagaimana biasa mengingat kondisi kesehatannya kembali pulih.
”Setelah 12 kali melakukan kemo, semua kankernya hilang. Hasil CT scan menunjukkan Abah bersih,” ungkap Arya.
Pada penghujung tahun 2024, Qomar mengalami penurunan kondisi kesehatan. Setelah diperiksa, ternyata sel kanker kembali ditemukan di tubuhnya. Pihak keluarga menyebut momen munculnya sel kanker kembali di tubuh Qomar disebut sebagai ronde kedua.
”Kankernya muncul lagi di sekitar usus. Abah kembali melakukan kemoterapi lagi sampai kemo ke-8,” tutur Arya.
Sayangnya kondisi kesehatan Qomar saat menjalani kemoterapi kedelapan sudah lemah. Sel kanker di tubuhnya ternyata telah menjalar ke sejumlah organ penting seperti ginjal, lambung, hingga merambat ke jantung.
Meski sel kanker yang ada di tubuh Nurul Qomar sudah menjalar ke sejumlah organ tubuh, nyatanya dia tetap bersemangat untuk sembuh. Namun sayangnya, Tuhan punya kehendak lain. Dia akhirnya meninggal dunia pada Rabu (8/1) sekitar pukul pukul 17.22 WIB di RSUD Tangerang.
”Itu perjuangan Abah yang terakhir,” beber Arya. (*)
Reporter : JP GROUP
Editor : UMY KALSUM