Buka konten ini
BINTAN (BP) – Kondisi kabel yang menjuntai rendah dan kusut menghantui warga Kampung Tanjungtalok, Desa Teluk Sasah, Kecamatan Seri Kuala Lobam. Sudah enam bulan terakhir, kabel listrik dan internet melintang semrawut di dekat permukiman, membahayakan keselamatan dan menghalangi akses masuk ke rumah-rumah warga.
Jasmawardi, Ketua RW 002 Desa Teluk Sasah, mengatakan kabel-kabel yang menggantung rendah itu tidak hanya berasal dari jaringan listrik, tetapi juga dari instalasi internet. Warga telah melaporkan masalah tersebut kepada pihak terkait, namun hingga kini belum ada tindakan berarti.
”Lapor sudah kami sampaikan sejak lama, tapi responsnya lambat. Padahal kabel-kabel itu rawan membahayakan warga, apalagi saat hujan atau malam hari,” ujar Jasmawardi, Senin (9/6).
Ia juga menyoroti minimnya penerangan di kawasan tersebut. Menurutnya, beberapa lampu jalan yang dulunya terpasang kini malah diturunkan dan belum dikembalikan. ”Kami minta lampu jalan yang dilepas itu dipasang kembali. Jalanan gelap dan semakin berisiko dengan kabel yang menjuntai,” katanya.
Keluhan serupa datang dari Bahir, Ketua RT 001 RW 002. Ia menyebutkan bahwa kabel internet yang tidak teratur membahayakan pengendara, terutama saat malam hari. Beberapa kali pengendara hampir tersangkut kabel.
”Kami sudah melapor ke penyedia jasa internet. Mereka datang, tapi hanya memotret kondisi, tidak ada perbaikan. Akhirnya warga mengikat kabel itu dengan tali seadanya,” ungkap Bahir.
Warga berharap pemerintah desa maupun pihak penyedia layanan segera turun tangan. Mereka tidak menuntut hal muluk, hanya agar kabel-kabel dirapikan dan lampu jalan menyala kembali. Demi keselamatan dan kenyamanan bersama. (*)
Reporter : SLAMET NOFASUSANTO
Editor : GALIH ADI SAPUTRO