Buka konten ini

Penyanyi Anggun Cipta Sasmita menegaskan bahwa dirinya bukan seorang zionis. Hal itu ia sampaikan sehubungan dengan tuduhan beberapa akun media sosial yang menyebutnya Zionis karena memberikan komentar positif pada ajang bernyanyi pada peserta dari Israel pada 2015 dan 2016.
”Di mana saya berkomentar lewat live Tweet tentang Eurovision Song Contest.
Kala itu saya memberi komentar kepada hampir dari 42 negara yang berpartisipasi dalam acara TV tersebut. Salah satu negara yang saya komentari adalah Israel,” ujarnya dalam akun X, dikutip Minggu (23/2).
”Di posting yang sama mereka juga mempublikasikan saat saya menjadi juru bicara para juri Prancis tahun 2023, yang memberikan point ke Israel, tetap di acara Eurovision Song Contest yang disiarkan secara langsung di TV,” sambung Anggun.
Ia menegaskan bahwa komentar positif dirinya dalam acara Eurovision Song Contest terhadap peserta dari Israel itu hanya masalah profesional terlepas dari politik Israel yang selalu menggempur Palestina.
”TIDAK MEMBUAT SAYA JADI PENDUKUNG POLITIK ISRAEL,” ucapnya.
”Saya berbicara dalam konteks musik, tapi postingan mereka jelas keluar dari konteks musik tersebut untuk membuat saya menjadi target kebencian,” imbuh Anggun.
Saat ditanya netizen untuk membuktikan bahwa dirinya juga mengecam bombardir Israel ke Palestina, Anggun menyebut bahwa dirinya memberi donasi untuk Palestina.
”I donate,” jawabnya.
”Di tengah konflik dunia, saya selalu menjunjung tinggi kemanusiaan. Saya tidak pernah mendukung politik Israel terhadap Palestina!” pungkas Anggun. (***)
Reporter : JP GROUP
Editor : UMY KALSUM