Buka konten ini
KARIMUN (BP) – Beberapa hari terakhir, pelanggan Perumda Tirta Mulia Karimun mengalami gangguan suplai air bersih. Direktur Perumda Tirta Mulia Karimun, Herry Budhiarto, membenarkan hal tersebut. Ia menjelaskan bahwa gangguan terjadi akibat penyumbatan di beberapa titik pipa.
”Alhamdulillah, tiga titik sudah diperbaiki. Sebelumnya, aliran air ke pelanggan sangat kecil. Setelah dicek, ditemukan penyumbatan pada pipa beberapa meter dari pipa induk,” ujarnya, Kamis (13/2).
Selain membersihkan pipa yang dipenuhi lumut, pihaknya juga membangun jaringan interkoneksi baru untuk memastikan distribusi air ke pelanggan. Dengan sistem ini, kendala dapat terdeteksi lebih cepat sehingga perbaikan bisa segera dilakukan.
”Tinggal satu titik lagi, di Baran, depan GOR Bataminto, yang akan diperbaiki. Mudah-mudahan besok semuanya selesai agar aliran air kembali normal,” tambahnya.
Perbaikan jaringan pipa dan pemasangan interkoneksi baru ini bertujuan untuk meningkatkan suplai air bersih serta mengurangi kebocoran yang dapat berdampak pada pendapatan perusahaan.
”Pipa utama kita sudah banyak yang termakan usia dan belum dilakukan peremajaan secara menyeluruh. Kami akan terus meningkatkan pelayanan kepada pelanggan,” katanya.
Herry juga mengimbau pelanggan agar segera melaporkan kendala terkait air bersih kepada manajemen.
”Silakan ajukan pengaduan atau keluhan. Perumda Tirta Mulia Karimun berkomitmen memberikan pelayanan terbaik bagi pelanggan,” tutupnya. (*)
Reporter : TRI HARYONO
Editor : ANDRIANI SUSILAWATI