Buka konten ini
LINGGA (BP) Masyarakat Desa Telok, Kecamatan Lingga Utara, Kabupaten Lingga, menyampaikan terima kasih kepada PT CSA dan PT TTU yang telah memperbaiki jalan dan jembatan di desa mereka.
Kepala Desa Telok, Edi Hendra, mengungkapkan bahwa perbaikan infrastruktur ini sangat membantu warga dalam beraktivitas sehari-hari.
”Kami, Pemerintah Desa Telok, mewakili warga, mengucapkan terima kasih kepada PT CSA dan PT TTU karena telah memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak di desa kami,” ujar Edi Hendra saat dikonfirmasi, Rabu (12/2).
Sebelumnya, kondisi jalan dan jembatan di Desa Telok mengalami kerusakan parah. Jembatan yang rusak dan jalan yang berlubang kerap tergenang air saat hujan turun. Namun, setelah diperbaiki, kondisi jalan menjadi lebih baik dan nyaman untuk digunakan.
”Kondisi fisik jalan dan jembatan sebelum diperbaiki sangat menyedihkan. Sekarang, jalannya sudah mulus, dan jembatan juga lebih kokoh, sehingga lebih nyaman digunakan,” jelasnya.
Edi Hendra menambahkan bahwa masyarakat sangat terbantu dengan adanya perbaikan ini. Infrastruktur yang baik membuat aktivitas warga menjadi lebih lancar, sehingga berdampak positif pada perekonomian desa.
”Warga kami merasa bahagia dengan adanya perbaikan jalan dan jembatan ini. Dengan akses yang lebih baik, aktivitas masyarakat menjadi lebih lancar, dan perekonomian pun lebih stabil,” tutupnya. (*)
Reporter : VATAWARI
Editor : ANDRIANI SUSILAWATI