Buka konten ini
LINGGA (BP) – Puluhan murid SD 010 Dabo Singkep, Kabupaten Lingga, Kepri mendapatkan program Makan Bergizi Gratis (MBG). Program Presiden RI Prabowo Subianto tersebut disalurkan oleh Kodim 0315 Tanjungpinang.
Program tersebut disambut antusiasme oleh pihak sekolah dan para pelajar, yang merasa sangat terbantu dengan adanya asupan makanan sehat dan bergizi.
Plt Kepala SD 010 Dabo Singkep, Syarifah Umi Kalsum, mengatakan bahwa makanan bergizi gratis yang disalurkan tersebut sesuai dengan standar kesehatan dan gizi. Dimana, paket MBG itu berisikan nasi, lauk-pauk, susu hingga buah.
”Makanan yang disalurkan sudah sesuai dengan standar kesehatan, lengkap dengan nasi, lauk-pauk, sayur, susu, dan buah, memenuhi konsep 4 sehat 5 sempurna,” kata Syarifah, Jumat (24/1).
Para siswa pun menyambut gembira program ini. Salah satu murid mengungkapkan bahwa makanan yang diberikan tidak hanya sehat. Melainkan juga juga lezat dan bervariasi, sehingga semakin menambah semangat belajar mereka di sekolah.
”Semoga lah program MBG ini diharapkan dapat terus berlanjut ke masa yang akan datang,” tambahnya.
Kegiatan penyaluran MBG ini turut dihadiri oleh Ketua Korwil Singkep serta anggota Koramil Dabo Singkep. Kehadiran mereka menjadi bukti nyata dukungan dari berbagai pihak terhadap peningkatan gizi anak-anak di lingkungan sekolah.
Program Makan Bergizi Gratis ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Kodim 0315 Tanjungpinang dalam mendukung kesehatan dan perkembangan anak-anak di Kabupaten Lingga, dengan harapan dapat menciptakan generasi yang lebih sehat dan cerdas di masa depan. (*)
Reporter : MOHAMAD ISMAIL
Editor : Iman Wachyudi